Sunday, September 7, 2014

Panselnas Tindaklanjuti 20 Ribu Pengaduan

cpnson.blogspot.com - Panitia seleksi nasional sampai saat ini telah menindak lanjuti 20 ribu pengaduan pelamar yang akan mengikuti seleksi CPNS 2014. Pengaduan ini meliputi masalah pendaftaran yang dirasakan oleh para pelamar, dari total 120 ribu pengaduan 50 ribu diantaranya adalah permasalahan NIK. Permasalahan pendaftaran yang dihadapi oleh pelamar bisa diadukan kepada panselnas dengan mengirimkan email pengaduan, jika masalah tersebut mengenai Nomor Induk Kependudukan (NIK) email dikirim ke panselnas@menpan.go.id sedangkan jika tentang email pelamar bisa dikirim ke info@panselnas.id. Email yang dikirim harus sesuai dengan ketentuan yang telah ditetapkan oleh pihak panselnas, selengkapnya tata cara mengirim email pengaduan bisa dilihat di http://cpnson.blogspot.com/2014/09/contoh-email-pengaduan-cpns-kepada.html.

Panselnas Tindaklanjuti 20 Ribu Pengaduan

Pengaduan dari pelamar setiap harinya bermacam-macam, namun dengan banyaknya pengaduan tersebut panitia seleksi CPNS 2014 terus memberikan pelayanan yang baik diantaranya dengan menyediakan layanan pengaduan, layanan ini terdapat dua jalur baik langsung ataupun tidak langsung. Keduanya bisa ditempuh oleh pelamar jika mendapat kendala saat mendaftar atau permasalahan dalam seleksi CPNS tahun ini. Antusiasme masyarakat untuk menjadi abdi negara begitu tinggi, pendaftaran yang dilakukan secara online telah menarik sekitar 829.000 pelamar dari berbagai daerah dan menimbulkan persaingan yang ketat. Dari jumlah tersebut hanya 65 ribu pelamar yang memiliki kompetensi yang akan terpilih untuk menempati jabatan yang tersedia dan sesuai dengan harapannya.

Seperti yang dijelaskan oleh Biro Hukum, Komunikasi dan Informasi Publik KemenPAN RB, Herman Suryatman saat dihubungi oleh asncpns melalui Whatsapp, “Jumlah pengaduan 150 ribu, 50 ribu diantaranya permasalahan NIK, pengaduan yang sudah ditindaklanjuti mencapai 20 ribu.” Pendaftaran yang tidak serentak di setiap instansi nya diprediksikan akan menarik lebih banyak pelamar lagi, jumlah intansi yang telah membuka pendaftaran sampai tanggal 8 September 2014 adalah 191 instansi. Pelamar hanya memiliki satu kesempatan mendaftar secara online sehingga harus bersabar untuk memilih instansi, imbasnya adalah tes CPNS tidak akan dilaksanakan secara serentak tergantung kesiapan masing-masing instansi.

Mengenai syarat pendaftaran online tidak begitu rumit, pelamar hanya perlu mempersiapkan email serta NIK setelah mendaftar pada portal nasional regpanselnas.menpan.go.id pelamar bisa login ke website pendaftaran masing-masing instansi minimal 1x24 jam sehingga harus bersabar dan tidak terburu-buru. Terkadang masih banyak juga pelamar yang bingung akan mendaftar dimana setelah masuk ke portal panselnas.menpan.go.id, yang perlu diingat website ini hanya menyediakan alur pendaftaran, rincian formasi serta jadwal dan status masing-masing instansi. Mendaftar tetap dilakukan di regpanselnas.menpan.go.id.

Masing-masing instansi akan melaksanakan Tes Kompetensi Dasar (TKD) menggunakan sistem CAT. TKD terdiri dari 3 komponen soal yang harus dipelajari dengan baik. Apalagi tidak semua instansi mengadakan Tes Kompetensi Bidang sehingga kelulusan pelamar tegantung hasil TKD tersebut. Untuk mengetahui materi TKD direkomendasikan untuk mempelajari www.paketlkit.com.

No comments: