Tuesday, March 10, 2015

Penerimaan CPNS 2015 Kabupaten Bengkalis Riau Formasi 3500 Orang

Penerimaan CPNS 2015 Kabupaten Bengkalis Riau Formasi
Penerimaan CPNS 2015 memang benar-benar akan tetap dilaksanakan. Termasuk di Kabupaten Bengkalis yang ada di Provinsi Riau telah mengajukan formasi CPNS 2015 dengan jumlah tidak tanggung-tanggung.

Diketahui terdapat sekitar 3500-an formasi CPNS 2015 diajukan dalam mengisi lowongan CPNS yang dibutuhkan mengisi kekosongan pegawai diseluruh instansi Bengkalis. Dimaksutkan jumlah usulan formasi CPNS 2015 Bengkalis yang cukup banyak ini, menurut Kepala Bidang Pengadaan dan Pengembangan Pegawai, Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Kabupaten Bengkalis, Nurkamaruzzaman untuk melakukan penambahan pegawai di SKPD-SKPD yang ada di Kabupaten Bengkalis, yang diharapkan, tahun 2015 ini Bengkalis bisa mendapatkan persetujuan formasi CPNS lebih banyak lagi dari sebelumnya, sebab kebutuhan tenaga kerja di Bengkalis masih cukup tinggi.

“Kapan permohonan formasi CPNS 2015 yang kita ajukan ini terkabul, kita terpulangkan semua pada Pemerintah Pusat yang dalam hal ini BKN dan Menpan dan mudah mudahkan segera mendapat respon Pusat” ungkap Nurkamaruzzaman seperti diberitakan pada metroterkini.com (8/3).

Penerimaan CPNS 2015 jalur umum secara nasional akan segera dibuka termasuk di Kabupaten Bengkalis yang ada di provinsi Riau. Menurut Kemenpan-RB yang menjadi prioritas penerimaan CPNS 2015 adalah dikhususkan pada formasi tenaga pendidik (guru, dosen) dan tenaga kesehatan (dokter, bidan, perawat) serta tenaga penyuluh.

Info ini merupakan angin segar buat Anda yang tahun ini memang punya niat untuk kembali mengikuti tes CPNS. Jangan tanggung-tanggung persiapkan diri semaksimal mungkin dan dapatkan update info CPNS terbaru hanya di website cpnson.blogspot.com

Demikian Info Penerimaan CPNS 2015 Kabupaten Bengkalis Riau Formasi 3500 Orang semoga bermanfaat. Terimakasih

Info CPNS Lainnya : Formasi CPNS 2015 Kulon Progo

No comments: