Tuesday, January 6, 2015

CPNS Badan SAR Nasional (Basarnas) Tahun 2015

Pendaftaran CPNS Basarnas tahun 2015 - Profil Badan SAR Nasional (Basarnas), Badan SAR Nasional (disingkat Basarnas) adalah Lembaga Pemerintah Non Kementrian Indonesia yang bertugas melaksanakan tugas pemerintahan di bidang pencarian dan pertolongan (Search And Rescue/SAR).
Basarnas mempunyai tugas pokok melaksanakan pembinaan, pengkoordinasian, dan pengendalian potensi SAR dalam kegiatan SAR terhadap orang dan material yang hilang atau dikhawatirkan hilang atau menghadapi bahaya dalam pelayaran dan/atau penerbangan, serta memberikan bantuan dalam bencana dan musibah lainnya sesuai dengan peraturan SAR nasional dan internasional. Secara jelas tugas dan fungsi SAR adalah penanganan musibah pelayaran dan/atau penerbangan, dan/atau bencana dan/atau musibah lainnya dalam upaya pencarian dan pertolongan saat terjadinya musibah. Penanganan terhadap musibah yang dimaksud meliputi 2 hal pokok yaitu pencarian (search) dan pertolongan (rescue). Dalam melaksanakan tugas penanganan musibah pelayaran dan penerbangan harus sejalan dengan IMO dan ICAO.

Persyaratan CPNS Basarnas Tahun 2015
Badan SAR Nasional di tahun ini akan membuka kembali penerimaan CPNS dengan jumlah formasi yang lebih besar lagi dibandingkan dengan tahun yang lalu, dengan ketentuan sebagai berikut  :
PERSYARATAN

  1. Warga Negara Indonesia, yang bertakwa kepadaTuhan Yang Maha Esa, setia dan taat kepada Pancasila dan Undang-undang Dasar 1945 serta Negara dan Pemerintah Republik Indonesia.
  2. Memiliki ijazah Strata 1 (S1) atau Diploma III (D3) baik dari lulusan perguruan tinggi negeri atau perguruan tinggi swasta yang telah terakreditasi oleh Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi (BAN PT) dengan akreditasi A atau Batau Perguruan Tinggi Luar Negeri yang telah mendapat pengesahan dari Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan,  atau memiliki ijasah SMK/SMU atau yang sederajat negeri atau swasta yang berstatus diakui.
  3. Berkelakuan baik dan tidak pernah dihukum penjara atau kurungan berdasarkan keputusan pengadilan yang telah mempunyai kekuatan hukum tetap karena melakukan tindak pindana kejahatan, yang dibuktikan dengan Surat Keterangan Catatan Kepolisian (SKCK).
  4. Tidak mengkonsumsi/ menggunakan narkotika, yang dibuktikan dengan Surat Keterangan 
  5. Tidak Mengkonsumsi/ Menggunakan Narkotika, Psikotropika, Prekursor dan Zat Aditif lainnya dari Unit pelayanan kesehatan Pemerintah.
  6. Tidak pernah diberhentikan dengan hormat tidak atas permintaan sendiri, atau tidak dengan hormat sebagai Pegawai Negeri Sipil/ Anggota TNI/POLRI maupun sebagai pegawai swasta yang dinyatakan dengan Surat Pernyataan yang ditandatangani di atas meterai Rp. 6.000,--
  7. Tidak sedang berkedudukan sebagai Calon Pegawai Negeri Sipil, atau Pegawai Negeri Sipil atau anggota TNI/POLRI, dan tidak sedang terikat perjanjian atau kontrak kerja dengan instansi lain, yang dinyatakan dengan Surat Pernyataan yang ditandatangani di atas meterai Rp. 6.000,-
  8. Sehat jasmani dan rohani, yang dibuktikan dengan Surat Keterangan Sehat Jasmani dan Rokhani yang dibuat oleh Dokter Rumah Sakit Pemerintah.
  9. Bersedia ditempatkan pada unit kerja sesuai dengan pilihan pada pendaftaran on line yang dinyatakan dengan Surat Pernyataan yang ditandatangani di atas meterai Rp. 6.000,--
  10. Tidak menjadi pengurus dan/atau anggota partai politik yang dinyatakan dengan Surat Pernyataan yang ditandatangani di atas meterai Rp. 6.000,-
  11. Bersedia mengikuti seluruh proses tahapan seleksi pada waktu dan tempat yang ditentukan Panitia atas biaya sendiri.


Sekedar tambahan informasi bagi kita semua, Persyaratan  CPNS di atas, dibuat berdasarkan persyaratan penerimaan CPNS tahun yang lalu. Untuk penerimaan CPNS Basarnas tahun 2015 ini, persyaratannya akan segera diumumkan sesuai dengan pengumuman resmi dari pemerintah resmi Indonesia.
Namun, jika Anda memang berminat untuk sukses di tahun ini, hal itu tidak akan menghalangi niat Anda, sebab segala persyaratan di atas merupakan persyaratan baku dalam penerimaan CPNS. Perlu diketahui bahwa persyaratan penerimaan CPNS setiap tahunnya tidak mengalami banyak perubahan. Artinya, dari tahun ke tahun, persyaratan yang dikeluarkan oleh pemerintah sama saja. Semoga persyaratan di atas dapat menjadi gambaran untuk Anda dalam mempersiapkan diri untuk menghadapi penerimaan CPNS tahun 2015.

Jadwal CPNS Basarnas Tahun 2015
Bagi Anda yang sudah menanti-nantikan jadwal CPNS Basarnas tahun 2015, informasi Jadwal Pendaftaran CPNS Basarnas tahun 2015 akan diumumkan melalui website portal CPNS panselnas.menpan.go.id  dan akan diinformasikan selanjutnya melalui blog ini. Silakan ikuti terus perkembangannya di sini.

Pendaftaran CPNS Basarnas Tahun 2015
Terkhusus bagi Anda yang mampu memenuhi segala persyaratan di atas, dan berminat untuk mendaftarkan diri dalam penerimaan CPNS Basarnas tahun 2015 ini, maka Anda dapat mendaftarkan diri Anda melalui website portal CPNS panselnas.menpan.go.id atau sscn.bkn.go.id
Informasi ini akan selalu diperbaharui sesuai dengan pengumuman resmi dari pemerintah, oleh karena itu agar tidak ketinggalan informasi terbaru, silakan pantau terus informasinya melalui blog ini dan persiapkan diri Anda mulai dari sekarang. Jangan sampai Anda gagal lagi tahun ini. Jadilah pemenang !

CATATAN : Persiapkan diri anda menghadapi seleksi CPNS Tahun 2015, pelajari ksi-kisi soal CPNS Tahun 2014 disini : Pendaftaran

Pengumuman CPNS Basarnas Tahun 2015
Informasi seputar pengumuman penerimaan CPNS Basarnas tahun 2015 ini dapat Anda ikuti melalui blog ini. Perlu diingat bahwa blog ini berisi berbagai informasi terbaru mengenai pengumuman penerimaan CPNS 2015, dimana informasi ini akan diperbaharui sesuai dengan pengumuman resmi dari pemerintah dalam penerimaan CPNS tahun 2015.
Bagi Anda yang masih belum lulus tes CPNS tahun yang lalu, mulailah berlatih lebih giat dan jangan sampai Anda gagal lagi. Tetap pantau blog ini untuk mendapatkan informasi terbaru seputar Penerimaan CPNS tahun 2015. Jangan sampai Anda ketinggalan informasi. Semoga bermanfaat. Semoga sukses!

No comments: